Home

/

Blog

/

Too Good To Be True, But Could Be True

Too Good To Be True, But Could Be True

image Too Good To Be True, But Could Be True

Pertanyaan apa saja yang harus Anda tanyakan bila menemukan penawaran-penawaran yang terlihat "too good to be true" seperti ini?

Good to be true

*Catatan: "too good to be true" can be true, but usually IT IS too good to be true.

Berikut ini 3 (tiga) pertanyaan yang paling mendasar:

1. Angka-angka ini diambil dari outlet di lokasi yang mana?

2. Outlet di lokasi itu sudah berjalan berapa tahun?

3. Minta kejelasan lagi mengenai outlet di lokasi tersebut:

  • Berapa omsetnya setahun,
  • Berapa profitnya,
  • Berapa "total modal" yang dibutuhkan kalau buka outlet baru dengan kondisi seperti yang di lokasi itu.

Selanjutnya, bila benar ada lokasi yang kinerjanya sesuai dengan klaim tersebut, Anda harus memeriksa karakteristik lokasi yang hendak Anda ajukan, apakah memiliki "banyak kemiripan" dengan contoh lokasi mereka.

Cara terbaik untuk meminimalkan risiko kegagalan adalah membuka cabang di lokasi yang memiliki "banyak kemiripan" dengan contoh lokasi yang sudah TERBUKTI sukses.

Sedikit tambahan, bila jawaban untuk pertanyaan nomor 2 adalah sudah lebih dari 5 tahun, Anda perlu cek omset outlet mereka yang baru buka 1-2 tahun, jangan-jangan omsetnya beda jauh.

 

Tags:

Share:

image writer

Utomo Njoto

Senior Franchise Consultant

FT Consulting

Email: utomo.ft@gmail.com

Popular Post

Loading...Loading...Loading...Loading...
kalkulator